Lagi, Mesin Podium di LKTM Pendidikan
Tahun ini Teknik Mesin kembali berhasil menjadi 3 besar LKTM bidang pendidikan tingkat ITS. Kali ini yang berkesempatan menjadi jawara adalah cak Yulian (angkatan 2005), ning Fitri (2006), dan cak Fajar (2006). Mereka menjadi juara II dengan karya tulis tentang pentingnya sekolah di alam untuk meningkatkan Multiple Intellegensi anak SD. Sebuah prestasi yang luar biasa, mengingat mereka masih terhitung maba dan juga mampu mengungguli mhs jurusan lain yang sudah biasa langganan juara LKTM dan PPKM.
Prestasi ini merupakan sebuah bukti bahwa LKTM Pendidikan ITS adalah miliknya Teknik Mesin. Karena sejak tahun 2001 sampai 2007, Teknik Mesin tidak pernah absen menjadikan mahasiswanya masuk 3 besar.